Mengenal Jenis Font Standar Di Dalam CSS
Font Standar atau bisa dibilang Font Generik merupakan Font Default System, dimana maksud dari font default ini adalah font yang pada dasarnya dimiliki oleh setiap sistem, kalau secara sederhananya itu font bawaaan, Jika kita membagi jenis font berdasarkan ’bentuknya’, terdapat 5 jenis font generik, yaitu :
- Jenis Font Serif Font Serif adalah jenis font yang memiliki bentuk kaki pada setiap hurufnya, seperti font Times New Roman dan Georgia.
- Jenis Font Sans-serif nahh Jenis Font Sans-serif ini adalah kebalikan dari jenis font serif, yaitu pada setiap hurufnya tidak memiliki bentuk kaki. Contohnya seperti pada Font Arial, Verdana, Trebuchet MS, Helvetica, dan Calibri
- Jenis Font Monospace Jenis Font Monospace adalah jenis font yang setiap karakter atau hurufnya itu memiliki lebar sama panjangnya. Contohnya seperti pada Font Courier, Courier New, dan Andale Mono.
- Jenis Font Cursive Jenis Font Cursive adalah jenis font yang bentuknya itu seperti tulisan tangan atau kaligrafi, contohnya seperti Font Comic Sans.
- Jenis Font Fantasy Jenis Font Fantasy adalah jenis font yang memiliki bentuk yang bersifat visual dengan karakter font khusus, atau bisa dibilang custom font.
Supaya bisa lebih mengerti silahkan sobat perhatikan perbedaan antara setiap font tersebut pada gambar dibawah ini.
Nahh sekian Tutorial mengenai Mengenal Jenis Font Standar Di Dalam CSS, untuk pembelajaran selanjutnya silahkan lanjutkan pada Tutorial Belajar Styling Font Dalam CSS. Semoga tutorial ini bisa membantu sobat di dalam Belajar Desain Web. Terimakasih
No comments:
Post a Comment