Sejak di berlakukannya pemblokiran situs yang mengandung Pornografi, Perjudian, Sara, dan lain lain Oleh Pemerintah di Indonesia. Banyak situs yang isinya tidak mengandung unsur tersebut tapi masih tidak bisa di akses, Nahh dengan menggunakan Proxy kita bisa membuka situs tersebut. dan enaknya juga kalo Proxy itu bisa didapatkan secara cuma - cuma (Gratis) atau bisa berbayar (Proxy Premium), bagi yang mampu untuk membeli Proxy tersebut. Nahh sekarang kita masuk ke Pembahasan tentang Pengertian Proxy dan Kegunaanya (Fungsi).
Apa itu Proxy ?
Proxy atau sering disebut “proxy server”, adalah suatu server berwujud ip address atau web yang menyediakan layanan untuk meneruskan setiap permintaan akses kepada server lain di internet. Proxy berfungsi sebagai perantara, sehingga identitas asli penjelajah (user) tidak diketahui ketika sedang mengakses sebuah situs. Contohnya jika kita menggunakan sebuah proxy dari server Amerika ketika kita mengunjungi sebuah situs web maka alamat IP kita yang terdeteksi oleh Situs Web (Internet) adalah IP yang berasal dari Amerika meskipun kita ini dari Indonesia.
Kegunaan Proxy server itu tidak hanya untuk menyembunyikan identitas kita saja tapi Proxy server itu juga berfungsi untuk mengamankan jaringan pribadi yang dihubungkan ke sebuah jaringan publik, dan Proxy server memiliki lebih banyak fungsi daripada router yang memiliki fitur packet filtering karena memang proxy server beroperasi pada level yang lebih tinggi dan memiliki kontrol yang lebih menyeluruh terhadap akses jaringan.
Bagaimana Cara Kerja Proxy Tersebut ?
Proxy server bekerja dengan mendengarkan request dari client internal dan mengirim request tersebut ke jaringan eksternal seolah-olah proxy server itu sendiri yang menjadi client. Pada waktu proxy server menerima respon dan server publik, ia memberikan respon tersebut ke client yang asli seolah-olah ia public server. Dengan menggunakan proxy, maka topologi jaringan anda berubah. Semua paket data dari komputer anda tidak langsung menuju server yang diinginkan, namun menuju server proxy. Gambarannya adalah sebagai berikut:
Request/Permintaan : Komputer anda => Router => Proxy => Server yang dituju
Reply/Tanggapan : Server yang dituju => Proxy => Router => Komputer anda
Oleh karena hal ini, router tidak mengerti bahwa sebenarnya paket data yang anda kirim menuju server lain, bukan proxy.
No comments:
Post a Comment