Mengenal Tag, Elemen dan Atribut Dalam HTML

Pada kesempatan kali ini Blog Pintasku akan memberikan penjelasan Tentang Mengenal Tag, Elemen dan Atribut Dalam HTML. Artikel ini di khususkan bagi sobat yang masih awam atau pemula di bidang HTML. Sebelum masuk kedalam pembahasan utama saya sarankan sobat untuk membaca terlebih dahulu artikel saya sebelumnya mengenai.

Mengenal Tag, Elemen dan Atribut Dalam HTML

Mengenal Tag, Elemen dan Atribut Pada HTML

Apa itu Pengertian Tag pada HTML ?

Tag adalah sebuah tanda khusus (Markup) dimana tanda tersebut berfungsi untuk memberitahu web browser bagaimana suatu text, link, paragraf, gambar, dll bisa ditampilkan. Tag di dalam HTML itu diberi tanda dengan 2 karakter  "<" dan ">" (tanpa tanda kutip). Penulisan Tag pada HTML itu haruslah berpasangan, yakni ada Tag sebagai pembuka dan Tag sebagai penutup. Jadi ketika kita akan menuliskan sebuag Tag pada HTML kita harus menggunakan tag pembuka pada awal kalimat dan tag penutup pada akhir kalimat.

Contohnya seperti kode dibawah ini :
<p> Ini hanyalah contoh saja </p>
Keterangan :
  • <p> : adalah Tag Pembuka untuk paragraf 
  • ini hanyalah contoh saja : Objek atau Elemen
  • </p> : adalah Tag Penutup paragraf
Perlu sobat ketahui juga Tag itu dibagi menjadi 2 macam, yaitu :
  1. Tag yang berpasangan, yaitu tag yang dimulai dengan tag pembuka dan diakhiri dengan tag penutup, contoh: <head> ... </head>.
  2. Tag tunggal, artinya tag yang berdiri sendiri tanpa pasangan, contoh: <br>, <img> atau bisa juga ditulis dengan <br/>, <img/> atau juga <br />, <img />
Contoh pada di atas termasuk kedalam Tag Berpasang yang di awali dengan Tag Pembuka dan Tag Penutup. Penulisan pada Tag berpasang harus teliti, apalagi pada bagian tag penutup kita sering lupa menyisipkan tanda slash "/" pada bagian tag penutup.

Apa itu Pengertian Elemen Pada HTML ?

Elemen adalah isi dari tag yang berada diantara tag pembuka dan tag penutup. bisa di lihat kembali pada contoh di atas. disana ada tulisan berwarna merah yang bertuliskan "ini hanyalah contoh saja" nahh itu yang di maksud dengan Elemen.
Perlu di ingat Elemen itu tidak hanya berisikan dengan text, tetapi bisa juga berisikan dengan tag lain, contohnya seperti dibawah ini.
<p> Ini hanyalah <b>Contoh Saja</b> </p>

Apa itu Pengertian Atribut Pada HTML ?

Atribut merupakan isi dari tag yang berada diantara tag pembuka dan tag penutup, dimana fungsinya adalah untuk memberikan informasi kepada tag tersebut. Informasi ini biasanya berupa instruksi atau objek, baik itu text, warna, ukuran tulisan, dll. Pada setiap atribut memiliki pasangan nama dan nilai (value), yang ditulis name=”value”. Perlu di ingat untuk nilai (value) itu selalu di ampit dengan tanda kutip bisa menggunakan tanda kutip satu (‘) atau dua (“). Struktur dasar penulisan Atribut pada sebuah Tag di dalam HTML seperti dibawah ini.
<tag atribut1="value" atribut2="value" ... ></tag>
Sedangkan untuk contoh yang bisa sobat langsung praktikan dibawah ini.
<a href="http://pintasku.blogspot.com">ini adalah sebuah link</a>
Keterangan :
  • href : adalah Atribut
  • "http://pintasku.blogspot.com" : adalah nilai dari atribut.
Sekian penjelasan mengenai Mengenal Tag, Elemen dan Atribut Pada HTML, semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk semuanya. Terimakasih

No comments:

Post a Comment